BOR PILE PANGANDARAN - PREBORING GEDUNG EVAKUASI TSUNAMI PANGANDARAN
Tsunami adalah gempa yang terjadi di laut yang menyebabkan
gelombang tinggi hingga sampai ke daratan. Bencana tsunami menyebabkan
kerusakan yang luar biasa di daratan.
Dept. Pekerjaan Umum ( PU ) berinisiatif untuk membangun
gedung evakuasi tsunami di Pangandaran. Hal ini bertujuan untuk berjaga-jaga
apabila terjadi bencana tersebut, ada tempat yang aman untuk berlindung bagi
warga di sekitarnya, sehingga dibangunlah Gedung Evakuasi Tsunami Pangandaran.
Disini kami (PT. Belani) dipercaya sebagai subkon untuk
pekerjaan preboring. Yang dimaksud pekerjaan preboring yaitu pekerjaan
pengeboran supaya tiang pancang dapat masuk menembus lapisan tanah keras.
Pekerjaan preboring ini dipakai karena tiang pancang tidak dapat menembus
lapisan pasir solid yang berada di lapisan atas kontur tanah di Pangandaran.
Pekerjaan preboring disini dapat dibilang lancar, karena ada
koordinasi yang baik antara pihak owner, pihak pemancang dan kami selaku
pelaksana pekerjaan preboring. Masalah utama yang dihadapi adalah penyediaan
material bentonite yang harganya cukup mahal untuk menahan runtuhan lapisan
pasir. Akhirnya kami berinisiatif untuk mengganti bentonite dengan tanah liat
supaya lebih ekonomis, tetapi hasilnya sama. Dengan tambahan tanah liat dalam
proses pengeboran bored pile / preboring akhirnya pekerjaan dapat berjalan
lancar.
Pekerjaan pegeboran s/d 15 meter, tiang pancang masuk s/d 25
meter.
Di lokasi pekerjaan kami yang satu ini sangat asyik, karena
berada di daerah wisata pantai pangandaran, sehingga crew bor pile dapat
bekerja sambil berekreasi dengan menikmati pemandangan indah Pantai
Pangandaran.
Label: alat bor pile, bor pile bandung, bor pile bogor, bor pile jakarta, kontraktor preboring, pondasi bor pile, prebor, prebor pancang